blog ini hanya sebuah ajang diri untuk belajar menulis tentang yang sedang dipikirkan..oleh akal dan hati... tidak ada maksud untuk mendeskreditkan siapapun, merugikan pihak manapun ataupun mencari sensasi dll..
Minggu, 20 Juni 2010
Lingkaran masa lalu
(sebuah blog untuk orang-orang yang masih berada dalam ‘lingkaran hitam’, namanya adalah masa lalu (dibaca:kenangan) kalian tidak seorang diri, si-penulis juga pernah mengalaminya, unforgettable moment in the last time, is oke… sangat manusiawi…)
Tak ada waktu yang mau kompromi dengan para manusia di dunia ini… di manapun mereka berada (“Andai saja…” ada waktu yang mau diajak bekerjasama dengan manusia, mungkin ngga akan ada lagi yang namanya masa lalu yang pahit karena semuanya bisa dikendalikan menjadi sebuah kejadian yang sempurna (my ideal days in everyday), right!
sebuah pertanyaan: “Apa yang paling jauh namun juga sekaligus paling dekat dengan kita?”
adalah.. masa lalu.
Satu detik saja! Tidak akan mampu untuk kita kembalikan, apalagi Satu hari, apabila kita tinggalkan hari ini, maka tak akan ada hari ini lagi, tidak pernah lagi bisa kembali ke hari yang kita tinggalkan itu, untuk mendekatinya pun mana mungkin, that’s imposibble. Jadi, nikmati hari ini, nikmati detik demi detiknya, waktu demi waktu dimana diri kita berada saat ini.
Apa pun yang indah dan menyenangkan nikmati saja hari ini, tapi jangan heran jika kelak sesuatu yang menyenangkan hari ini akan jadi sesuatu yang menyakitkan di keesokan hari.
Hari ini akan menjadi masa lalu.
Dan semua yang menjadi masa lalu, adalah yang tak mungkin lagi kita raih karena tertinggal makin jauh, namun sangat ironis, karena masa lalu itu akan selalu menjadi bagian terdekat dari kehidupan kita. Masa lalu akan melekati kita ketika dia menjadi… sebuah kenangan. Yang tersimpan dalam memori kita selamanya.
Kenangan..
saya jadi ingat sebuah kenangan dari beribu-ribu kenangan yang terletak di bilik-bilik memories (ini sebuah ’kejadian’ yang ada dimasa lalu akibat keteledoran, melepaskan emosi begitu saja dan tidak memakai logika, untuk menjadikannya sebagai ’tameng’ ), kenangan ini bahkan masih ingat sampai sekarang…
(sebenarnya, adakah yang lebih sulit dari pada menghapus kenangan? Mematikan kenangan? Memusnahkan kenangan? Meninggalkan kenangan? Adakah yang bisa melupakan kenangan ketika ********* (sensor) seseorang namun orang itu tidak ada dihari ini, tidak menjadi bagian dari hidup kita hari ini, tidak ada saat ini ?)
Banyak orang bilang, masa lalu biarlah berlalu, masa lalu lupakan aja! Masa lalu? Udah lupa tuh!!alah, you know is Bull shit!!!
Karena kenangan se-menyakitkan apa pun akan selalu menjadi bayangan, lekat dan erat dengan salah satu bagian dari kehidupan kita, dikira gampang apa melupakan yang namanya sebuah kenangan yang dulunya pernah menjadi sebuah bagian dari kehidupan kita. Ngga lagi !!!
apalagi jika kenangan nya sangat pahit,
tiba-tiba saja (kapan dia mau) again, hadir lagi dan sukses untuk kesekian kalinya! Bikin kita sakit hati…, Entah apakah karena selama ini masa lalu atau kenangan pahit itu memang gak pernah hilang dari alam bawah sadar kita, atau memang udah ‘beku’ menjadi bongkahan paten yang mengisi bagian dari memori jangka panjang kita, lagi-lagi …. akibat dia datang (sumber dari gangguan), ketenangan hidup hari ini kita pun kembali terusik.
(orang yang sebenarnya ingin ditempatkan pada urutan jauh di belakang, dalam posisi juru kunci, paling uncit, eh… tau-tau muncul paling pertama. Mungkin benar kata orang memang benar
”semakin keras kita berusaha untuk melupakan maka semakin keras pula masa lalu itu menempel pada pikiran kita”)
”Ohhh… God!!, sepertinya baru kemarin ngerasain hari itu dimana saya ingin agar hari itu gak pernah terjadi pergantian. Satu hari dimana saya ingin segalanya menjadi diam membeku menjadi patung dan mati tanpa pergerakan tanda dari kehidupan, tanpa ada peralihan antara siang dan malam. Tanpa ada detik yang bergulir, tanpa ada menit yang berlalu tanpa ada matahari yang tergelincir berganti dengan kemunculan bulan”. TANPA ADA WAKTU .
huh!! (menghembuskan nafas): 23.00 WIB
semuanya telah usai.
Habis, the ending!!!
Sekarang
Tinggal mencari hikmah dan makna dari semuanya yang pernah terjadi…
Itu jalan yang terbaik untuk mengembalikan ‘balancing in your life’
karena masa lalu itu,
akhirnya saya sadar, kita didunia ini bukan untuk mencari seseorang yang sempurna untuk dicintai dan disayangi…
akan tetapi…
untuk belajar mencintai orang yang tidak sempurna
dengan cara yang sempurna”
thanks to.. masa lalu.
NB:
Let bygones be bygones,
semua masa lalu kini mulai berdatangan ditengah kehidupan yang mulai membaik, memang ada kalanya kesalahan-kesalahan yang telah terjadi dimasa lalu hendaknya memang ingin atau memang seharusnya dilupakan, tapi ….. jangan pernah meninggalkan masa lalu karena masa lalu adalah sebuah pelajaran untuk masa depan. (ditulis tahun berapa ya.. lupa…klo g salah 2006).
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar